Berkunjung ke Kantor Freebox: Pelayanan Ramah dan Kantor Kekinian

Ilustrasi pelayanan ramah serta menyenangkan.

InfoWarga- Customer first! Merupakan salah satu tagline yang banyak dipakai pebisnis agar selalu memahami apa yang diinginkan oleh customer.

Saya sebagai pebisnis ulung, juga selalu mengedepankan customer dengan pelayanan yang terbaik. Nilai perusahaan seperti ini sudah saya terapkan selama tiga tahun sejak membuka offline store.

Bacaan Lainnya

Berbeda cerita saat saya membuka online store dengan bekerja sama dengan platform e-commerce.

Saya pernah memperoleh pelayanan yang kurang menyenangkan dari pihak platform e-commerce. Bahkan saat menaruh barang saya di warehouse e-commerce ini, barang dagangan saya pernah rusak.

Saat itu, pihak e-commerce pun meminta maaf ke saya. Meskipun begitu, saya tetap sudah tidak lagi merasa percaya pada perusahaan platform e-commerce dan memutuskan menutup toko online.

Berkunjung ke Kantor FreeBox yang Nyaman!

Suatu hari, saya mengenal FreeBox saat pertama kali rilis aplikasinya. Klaim FreeBox yang ingin memajukan ekonomi bisnis kecil, mendorong saya untuk coba mendaftarkan diri sebagai seller.

Impresi pertama saya saat ingin bergabung, adalah pelayanannya yang ramah saat saya berkunjung ke kantornya. Mulai dari dibukakan pintu, sampai diajak berkeliling kantornya yang cukup luas.

Saya juga masuk ke etalase produk para seller, yang ditata sedimikian rapihnya. Lighting juga sangat menunjang, membuat ruangan etalase supplier itu menjadi terang.

Beberapa baju digantungkan atau diberi patung mannekin agar tidak kusut. Beberapa etalase lainnya masih kosong.

Produk lainnya masih terbungkus dalam kotak kardus.

Pelayanan terbaik di Freebox.

Melihat Influencer FreeBox Produksi Audio-Visual dengan Perlengkapan Canggih

Salah satu keuntungan menjadi seller FreeBox, yaitu memperoleh konten promosi untuk memasarkan produk seller.

Konten promosi tersebut nantinya akan dipublikasiakn ke Media Sosial FreeBox, seller tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menggunakan jasa influencer FreeBox tersebut!

Saya melihat perlengkapan yang digunakan tim produksinya, mulai dari lighting paying, camera stabilizer, dan microfon audio.

Customer First!

Pengalaman lainnya, adalah saat salah satu pelanggan saya menyampaikan keluhannya ke customer service FreeBox.

Awalnya pelanggan saya tersebut berpikir customer service tersebut, adalah pihak dari saya sebagai seller.

Pelanggan tersebut bilang ke saya “Mas, customer service-nya baik banget.” Saya pun heran, karena sebenarnya yang dia hubungi adalah customer service dari FreeBox.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *