Info Warga- Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta diselenggarakan selama 33 hari yang dimulai dari 14 Juni sampai 16 Juli 2023 di JIExpo Kemayoran Jakarta Pusat. Event sekaligus pameran terbesar Asia Tenggara ini banyak sekali menghadirkan beragam acara hingga kejutan yang ikut hadir dalam memeriahkan Jakarta Fair 2023. Berikut ini stand pameran yang sangat wajib kamu coba!
- Photobox : Kamu bisa mengabadikan momen bersama teman maupun pasangan di event ini dengan photobox yang terletak di Hall B3.
- Minuman Segar Murah: Tidak selalu mahal ya di Jakarta Fair kali ini kamu bisa menemukan minuman es yang dijual dengan harga murah mulai dari Rp3.000 saja di open space dan terdapat 4 varian rasa yang bisa kamu coba.
- All You Can Eat Seafood : Pilihan all you can eat yang ada di Hall D ini tidak boleh kamu lewatkan. Hanya dengan Rp35.000 kamu sudah bisa menikmati berbagai olahan bakso seafood sepuasnya.
- Facial Rp50.000 ‘Kusuma Beauty Klinik’: Terletak di Hall B2 jajaran cosmetics and beauty. Klinik ini menyediakan fasilitas facial treatment dengan harga yang sangat murah. Dengan mengeluarkan budget Rp50.000 kamu sudah bisa mendapatkan wajah glowing. Selain facial kamu juga akan mendapatkan diskon sebesar 60 persen.
- Stand Jajanan Jadul : Kamu yang kangen dengan jajanan jadul di era 90 hingga 2000an, kamu akan menemukan berbagai jenis makanan ini di stand ‘Judal Jadul’ ini yang terletak di Hall C1.
- Paket Minuman Rp10.000 Dapat 4 : Kamu bisa menemukan banyak sekali paket minuman dengan merk-merk terkenal yang pastinya dengan harga yang sangat murah. Bahkan dengan Rp10.000 saja sudah bisa mendapatkan paket minuman berisi empat botol.
Itulah stand yang wajib kamu kunjungi saat berada di Jakarta Fair Kemayoran 2023. Jangan sampai terlewat ya! (Dari Berbagai Sumber/Nita)