Info Warga – Pemerintah Australia lewat Departemen Luar Negeri dan Perdagangan menyediakan studi singkat atau kursus bagi masyarakat ASEAN, termasuk Indonesia. Kursus menawarkan pelatihan terkait keterampilan lingkungan di bidang pendidikan hingga kejuruan.
Kursus singkat ini merupakan program dari Transformasi Digital dan Keterampilan Masa Depan Australia dan Australia Awards. Kuota dari kursus ini cukup terbatas yakni sebanyak 25 orang sehingga tingkat seleksi cukup ketat.
Selama kursus, para peserta akan mendapat beberapa tunjangan hingga kesempatan untuk mengunjungi pusat-pusat pelatihan Australia serta bertemu dengan perwakilan dari organisasi-organisasi Pemerintah Australia, Jobs and Skills Australia (JSA) dan lainnya.
Pelaksanaannya digelar selama dua minggu secara langsung di Australia pada 29 Januari – 9 Februari 2024. Adapun pendaftaran dibuka hingga 19 November 2023.
Tertarik mengikuti kursus ini? Lihat dulu yuk persyaratannya!
Persyaratan Peserta Kursus
- Warga negara Brunei, Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, atau Vietnam
- Berusia minimal 18 tahun
- Tidak berstatus sebagai warga Australia, mengajukan permohonan tinggal permanen atau menikah dengan warga Australia
- Bukan personel militer
- Memiliki gelar sarjana atau kualifikasi yang lebih tinggi
- Berpengalaman bekerja di pemerintah, fasilitas pelatihan TVET, universitas atau asosiasi industri minimal 4 tahun
- Bekerja di posisi yang relevan dengan keterampilan ramah lingkungan di TVET atau pengembangan kebijakan keterampilan ramah lingkungan
- Dapat bekerja secara profesional dan mahir dalam bahasa Inggris
- Memperoleh persetujuan dari atasan di tempat bekerja
- Berkomitmen terlibat aktif dan membina jaringan dengan banyak pemangku kepentingan
- Berkomitmen untuk berbagi keahlian dengan peserta lain dalam kursus dan menyebarkan pembelajaran dari kursus tersebut kepada kolega dan rekan sejawat
Tunjangan Selama Kursus
- Biaya penerbangan
- Biaya hidup selama kursus di Australia AUD 82,20 per hari
- Asuransi Overseas Student Health Cover (OSHC) selama masa kursus di Australia
- Akomodasi selama kursus di Australia
- Transportasi dari bandara ke tempat kunjungan lapangan
- Visa ke Australia
- Apartemen untuk tinggal selama masa kursus
- Materi kursus
Cara Pendaftaran Kursus
- Sebelum mendaftar, akan ada pemaparan informasi dari pihak Australia Award di Jakarta, 8 November 2023
- Melakukan pendaftaran di laman https://aus4aseanshortcourses.org/id/GreenSkillsApplication
- Mengunggah dokumen KTP/paspor dan surat persetujuan dari atasan
- Kandidat terpilih akan diundang wawancara online pada bulan Desember 2023
- Akan dipilih sebanyak 25 peserta
Bagaimana tertarik mengikuti kursus ini? Untuk informasi lebih lengkapnya dapat dilihat di https://www.cognitoforms.com/AustraliaAwardsInIndonesia1/ApplicationGreenSkillsInTVET. (Dari berbagai sumber/ Nia Dwi Lestari).