InfoWarga – Ucapan dan doa merupakan permohonan atau permintaan sesuatu yang sesuai dengan hajatnya atau memohon perlindungan kepada Sang pencipta Allah SWT. Dengan menggunakan lafal yang dikehendaki dan memenuhi ketentuaan yang ditetapkan.
Berdoa dapat menumbuhkan rasa keterkaitan hubungan yang baik dengan kekuatan yang lebih tinggi. Seperti apa yang di anggap penting dalam hidup maupun hal-hal lain yang terhubung atas kemanusian.
Dalam Islam, umur atau usia termasuk di antaranya jodoh dan rezeki seseorang memang sudah ditentukan oleh Allah SWT. Oleh karena itu, doa umur panjang sejatinya bentuk permohonan supaya diberikan keberkahan umur selama menjalani hidup.
Mengucapkan selamat ulang tahun kepada diri sendiri maupun saudara dalam Islam sangatlah dianjurkan.
Hal ini sebagaimana telah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW ketika mendoakan panjang umur kepada sahabat Anas bin Malik.
وَمَنْ نُّعَمِّرْهُ نُنَكِّسْهُ فِى الْخَلْقِۗ اَفَلَا يَعْقِلُوْنَ – ٦٨
Artinya : Dan barangsiapa Kami panjangkan umurnya niscaya Kami kembalikan dia kepada awal kejadian(nya). Maka mengapa mereka tidak mengerti? (QS. Yasin: 68)
Dalam sebuah hadis yang disebutkan oleh Ibnu Abi Khaitsamah dari Anas bin Malik, dia berkisah;
ذَهَبَتْ بِي أُمِّي إِلَى رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ، فَقَالَتْ : يَا رَسُولَ اللَّهِ ، خُوَيْدِمُكَ ادْعُ اللَّهَ لَهُ ، قَالَ اللَّهُمَّ أَكْثِرْ مَالَهُ ، وَوَلَدَهُ ، وَأَطِلْ عُمْرَهُ ، وَاغْفِرْ ذَنْبَهُ
Ibuku pergi bersamaku menuju Rasulullah saw. Kemudian ibuku berkata kepada Rasulullah SAW. “Wahai Rasulullah, pelayan kecilmu, doakanlah kepada Allah untuknya”.
Kemudian Rasulullah SAW berdoa; “Ya Allah, perbanyaklah harta dan anak Anas bin Malik, dan panjangkan umurnya serta ampuni dosanya”.
Berikut Doa Ulang Tahun untuk diri sendiri secara lengkap :
Doa Ulang Tahun untuk Diri Sendiri
اللَّهُمَّ أكْثِرْ مَالِي، وَوَلَدِي، وَبَارِكْ لِي فِيمَا أعْطَيْتَنِي وَأطِلْ حَيَاتِي عَلَى طَاعَتِكَ، وَأحْسِنْ عَمَلِي وَاغْفِرْ لِي
“Allahumma aktsir maali wa waladi wa baarik li fiima a’thoitani wa athil hayati ‘ala tha’atik wa ahsin ‘amali waghfirli”.
Artinya: Ya Allah, perbanyaklah harta dan anakku serta berkahilah karunia yang Engkau berikan padaku. Panjangkanlah umurku dalam ketaatan pada-Mu dan baguskanlah amalku serta ampunilah dosa-dosaku.”
Doa Ulang Tahun untuk Diri Sendiri agar Mensyukuri Nikmat
رَبِّ اَوْزِعْنِيْٓ اَنْ اَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِيْٓ اَنْعَمْتَ عَلَيَّ وَعَلٰى وَالِدَيَّ وَاَنْ اَعْمَلَ صَالِحًا تَرْضٰىهُ وَاَصْلِحْ لِيْ فِيْ ذُرِّيَّتِيْۗ اِنِّيْ تُبْتُ اِلَيْكَ وَاِنِّيْ مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ
Rabbi auw z’nii an asykura ni’matakal latiii an’amta ‘alayya wa ‘ala waa lidayya wa an a’mal shoolihang tardhoohu wa ashlih lii fii dzurriyyatii innii tubtu ilaika wa innii minalmuslimiin.
Artinya: Ya Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang saleh yang Engkau ridai; berilah kebaikan kepadaku dengan (memberi kebaikan) kepada anak cucuku Sesungguhnya aku bertobat kepada Engkau dan sesungguhnya aku temasuk orang-orang yang berserah diri.(QS: Al Ahqaf: 15)
Doa Ulang Tahun untuk Diri Sendiri agar Diluaskan Rezeki
اللَّهُمَّ اجْعَلْ أَوْسَعَ رِزْقِكَ عَلَيَّ عِنْدَ كِبَرِ سِنِّي , وَانْقِطَاعِ عُمْرِي , وَقُرْبِ أَجَلِي
Allohummaj’al rizqika ‘alayya ‘inda kibari sinni wanqitho’i ‘umri wa qurbi ajali.
Artinya: “Ya Allah, jadikanlah keluasan rizki-Mu padaku di saat usia senjaku, di saat putusnya umurku dan di saat dekatnya ajalku.”
Doa Ulang Tahun untuk Diri Sendiri agar Dijauhkan dari Kekikiran
أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْبُخْلِ وَالْكَسَلِ، وَالْهَرَمِ وَأَرْذَلِ الْعُمُرِ، وَعَذَابِ الْقَبْرِ، وَفِتْنَةِ الدَّجَّالِ، وَفِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ”.
Artinya: Aku berlindung kepada Engkau dari kekikiran, malas, pikun, umur yang paling lemah, siksa kubur, fitnah Dajjal serta fitnah kehidupan dan kematian.
Itu doa ulang tahun untuk diri sendiri yang bisa diamalkan agar mendapat keberkahan hidup dan kelapangan rezeki. (Wallahu A’lam Bishawab). (Dari Berbagai Sumber/Nita)